Kecantikan Jisoo Blackpink tanpa Oplas
Tak bisa dipungkiri, para member Black Pink memiliki wajah rupawan yang selalu berhasil membuat fans terpukau melihatnya. Saking ayunya, ternyata ada sebagian yang tak percaya kalau member Black Pink yang satu ini cantik alami.
Rupanya, ada netter yang menuduh Jisoo melakukan operasi plastik untuk mempercantik wajahnya. Dinilai berbeda, netter menyebut Jisoo sudah melakukan operasi di bagian hidungnya. Fans pastinya tak terima dengan tuduhan ini.
Sambil menyertakan foto lawas Jisoo sejak bocah, fans membuktikan kalau pelantun "Playing With Fire" itu sama sekali tak melakukan operasi. Salah satunya adalah foto Jisoo yang terlihat unyu-unyu saat berusia 6 tahun.
"Aku membandingkan foto Jisoo kemarin dengan saat SMP. Dan kurasa fotonya sama, sama-sama cantik sejak dulu," puji fans. "Dia nggak perlu oplas karena hidungnya sudah mancung. Jisoo itu salah satu idol yang cantik alami," ujar fans. "Dia nggak oplas, dia cantik sejak lahir. Bahkan fotonya tanpa make up saja sudah cantik," bela lainnya
sumber : http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00147409.html
sumber : http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00147409.html
Komentar
Posting Komentar